Selasa, Desember 25, 2007

Step by Step Blog di WordPress ( Part V)

Barusan saya jalan-jalan ke Musik Pribumi-nya Gimbal, Saya lihat dia sering menempelkan foto di setiap postingnya. Sayangnya, tampaknya posisi foto menurut saya kurang fashionable: foto atau image-nya tidak menempel berdampingan dengan artikel, tapi berada di antara judul dan tulisan. Kurang jelas apa itu disengaja atau dia tidak tahu caranya mendampingkan foto (embedded) dengan tulisan artikel seperti di blog saya ini. Berikut cara mudah dan praktis memposisikan foto secara berdampingan dengan artikel :
1. Setelah Anda mengklik ‘Send Editor’ foto ke posting di wordpress, klik menu “Kode” atau “Code” yang terdapat di bawah judul.
2. Di akhir link image (sebelum tanda …/> < /a>)tambahkan kode berikutborder="0" style="float: left; margin: 0px 10px 10px 0px"
3. Klik menu “Visual” setelah tampilan ok, klik “Tampilkan” atau “Publish”
4. Selesai.

Catatan:
Kata “left” berarti posisi foto/gambar di sebelah kiri, ubah menjadi “right” kalau ingin menaruhnya di sebelah kanan.Tips bagi yg belum tahu sama sekali cara pasang foto di posting wordpress :
1. Di bagian paling bawah kotak posting, klik menu “Browse” –> pilih foto/gambar/image di komputer.
2. Kasih judul dan deskripsi di menua “Judul” dan “Deskripsi” –> ini tidak wajib, cuma menambah visibilitas di search angine.
3. Klik Upload
4. Setelah nongol fotonya, arahkan mouse ke kotak posting bagian mana foto akan ditempatkan. Contoh, klik di bagian kiri atas.
5. Kembali ke foto, klik menu “Kirim ke editor” atau “Send to editor”
6. Klik menu “Kode” atau “Code” dan tambahkan kode berikut di akhir link sebelum kode … /> < /a>:border="0" style="float: left; margin: 0px 10px 10px 0px"
7. Klik menu “Visual” untuk melihat hasilnya. Kalau puas, klik “Tampilkan” atau “Publish”
8. Selesai.

Untuk Edit posisi foto di posting blogger.com / BlogspotSetelah foto diupload di posting blogger.com / blogspot, akan tampak foto dan posting tidak sejajar / bersebelahan. Untuk membuat posting Anda bersebelahan dengan paragraf pertama, ikuti langkah berikut:Klik menu “Compose” (bagian kanan atas kotak posting) ;Arahkan mouse cursor ke kata pertama dalam tulisan -> klikTekan Backspace keyboard Anda. Maka tulisan akan naik, teruskan sampai sejajar dengan foto.

Tidak ada komentar: