Selasa, Agustus 05, 2008

Intalasi Ribet Ala Toshiba Satellite L40

Sudah tiga hari ini saya mencoba menginstall Laptop Toshiba Satellite L40 tapi belum berhasil juga, alasan awal hdd tidak terdetec oleh install Windows XP karena menggunakan Serial ATA, jadi saya harus mengubah konfigurasi RAID Controller. Belum juga berhasil....akhirnya saya bertanya dengan "om pintar" yang paling tau....google.....

Saya buatkan artikel ini, mana tau berguna buat teman-teman yang senasib.....:-((


Perlu diketahui bahwa Laptop Toshiba Satellite L40 tidak dilengkapi floppy drive, jadi awalnya saya menggunakan USB Floppy Disk Drive Eksternal.

Setelah mendapatkan Floppy Disk eksternal USB . Lalu saya memulai proses penginstallan Windows XP pada Laptop Toshiba Satellite L40 tersebut.

Sewaktu proses penginstallan dimulai, selanjutnya menekan tombol F6 untuk menarahkan driver floppy ke Windows, dan kemudian menekan tombol 'S', maka muncul tampilan dengan berbagai model Chipset yang ditawarkan....

Intel(R) ICH9 SATA AHCI Controller (Desktop/Server/Workstation)
Intel(R) 82801HEM SATA RAID Controller(Mobile ICH8M-E)
Intel(R) 82801HEM/HBM SATA AHCI Controller (Mobile ICH8M-E/M)
Intel(R) ICH8R/ICH9R SATA RAID Controller (Desktop/Server/Workstation)
Intel(R) 82801HR/HH/HO SATA AHCI Controller (Desktop/Server/Workstation)
Intel(R) 631xESB/632xESB SATA RAID Controller (Server/Workstation ESB2)
Intel(R) 631xESB/632xESB SATA AHCI Controller (Server/Workstation ESB2
Intel(R) 82801GHM SATA RAID Controller (Mobile ICH7MDH)
Intel(R) 82801GR/GH SATA RAID Controller (Desktop ICH7R/DH)
Intel(R) 82801GR/GH SATA AHCI Controller (Desktop ICH7R/DH)
Intel(R) 82801GBM SATA AHCI Controller (Mobile ICH7M/DH)
Intel(R) 82801FBM SATA AHCI Controller (Mobile ICH6M)



Saya memilih (dengan menggerakkan tombol anak panah dan spasi)

Intel(R) 82801HEM/HBM SATA AHCI Controller (Mobile ICH8M-E/M)

dari tampilan tersebut, Windows dapat mengenal HDD SATA dalam L40 tersebut, dan installasi dapat dilanjutkan dengan menekan tombol Enter.

Tapi, timbul masalah...... Install Windows kembali tidak akan mengenal kembali USB Floppy Disk yang telah di kenal pada awalnya.

Keputusannya, Installasi ini tidak dapat dijalankan .....
Musibaaaaahhhhhhhh

Nampaknya harus dibuat cara lain.... lalu menggunakan program nLite yang saya tanya dengan om google (untungnya om ini baek banget...) untuk memasukkan driver Serial ATA tersebut ke dalam cd installasi windows.

Selanjutnya saya akan mem"burn" cd tersebut dengan menggunakan program nLite dengan langkah-langkah sebagai berikut :

  1. run nLite, keluar Welcome Screen, klik Next.
  2. Locating the Windows installation .. masukkan CD Windows Original anda, dan klik Browse
  3. Kemudian pilih lokasi di mana anda hendak letakkan installasi windows dalam harddisk anda sebelum ISO dibuat. Klik Next.
  4. Preset. hapus preset kalau ada.... kemudian klik Next
  5. Task Selection, Klik pada Driver dan Bootable ISO sahaja, kemudian Next
  6. Drivers. klik Insert, Single Driver, keluar Choose any INF file..... pilihlah iastor.inf dari folder di mana anda extract driver intel matrix inf tersebut. Klik Open...
  7. Storage Device Textmode Driver, klik pada Textmode Driver dan dengan menekan CTRL klik pada semua list yang mempunyai perkataan 'mobile'. Ada 5 semuanya. klik OK
  8. kemudian klik Next
  9. Apply Changes? klik Yes. nLite akan menyediakan fail-fail untuk membuat bootable ISO Windows anda. jika siap, Klik Next.
  10. Bootable ISO, pada bagian General, Mode, pilihlah mana-mana yang anda suka, sama dengan buat CD terus atau buat ISO image. Saya cadangkan anda buat ISO dulu, banyak kelebihan buat ISO ini. *
  11. Dari ISO tersebut, buatlah CD anda... wallaaaaah ... siap sudah.. gunakan CD ini untuk install L40 anda dengan WinXP..

Saya sedang memasang Windows XP Home Edition sekarang pada Tohisba Satellite L40 menggunakan CD yang dibuat menggunakan langkah-langkah di atas. PEMASANGAN BERHASIL. Seterusnya saya sedang meng'install' driver yang dibutuhkan.

good luck... semoga berhasil... success....

kepingin driver Serial ATA? klik di sini


1 komentar:

Agus Salim mengatakan...

terimakasih kawan ....