"Alangkah meruginya Rakyat ini..... Alangkah bodohnya rakyat ini sampai memilih seorang yang katanya "Wakil Rakyat" seperti ini yang bermental rendah....Bagaimanakah keluarganya memandang hal ini...." ucapan dari seorang rakyat jelata.....
Lagi-lagi wakil rakyat memberi contoh buruk pada konstituennya. Tiga anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Labuhan Batu, Sumatera Utara, tertangkap basah main judi di Hotel Golden Boutique di Jl Angkasa, Jakarta Pusat, pada Kamis (15/1) malam. Alhasil, ketiganya digiring ke Mapolres Jakarta Pusat.
Tiga anggota legislatif tersebut adalah Ali Tambunan dari Fraksi Partai Bintang Reformasi, Harudinsyah dari Fraksi Partai Golongan Karya (Golkar) dan Rizal Sani dari Fraksi Partai Golkar yang sekaligus menjabat Wakil Ketua DPRD Labuhan Batu.
Dari tangan ketiganya, polisi menyita barang bukti berupa uang sebesar Rp 6,6 juta dan 2 set kartu. Berdasarkan informasi yang diterima polisi, ketiganya bermain judi di kamar 1129 Hotel Golden Boutiqe, Jakarta Pusat. Polisi pun langsung menuju lokasi untuk mengamankan ketiga tersangka.
"Saat ini mereka sedang diperiksa," ujar Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Zulkarnain di Mapolda Metro Jaya, Jl Sudirman, Jakarta Selatan, Jum'at (16/1/2009).
Ketiga tersangka, dijerat Pasal 303 KUHP dengan ancaman hukuman di bawah lima tahun penjara. Atas perilakunya yang tidak terhomat tersebut, ketiga anggota legislatif tersebut kini meringkuk di Mapolres Jakarta Pusat.
Sumber : http://www.detiknews.com/read/2009/01/16/115148/1069502/10/3-anggota-dprd-labuhan-batu-tertangkap-judi-di-hotel-golden-jakarta
Tidak ada komentar:
Posting Komentar